Sabtu, 21 Agustus 2010

Perilaku Homoseksual di Masyarakat

Awalnya suatu perilaku abnormal dianggap masyarakat sebagai sebuah gangguan. Akantetapi dalam kurun waktu akhir Tahun 80-an perilaku abnormal tidak lagi dipermasalahkan,
masyarakat lebih berpikir kepada hal-hal yang menyebabkan terjadinya perilaku abnormal. Pada kasus
perilaku homoseksual yang menjadi perbincangan di dalam masyarakat tentang penyebab seseorang
melakukan tindakan homoseksual dengan diikuti berbagai pertanyaan apakah perilaku itu merupakan
suatu tindakan yang alami dari sejak lahir(takdir) ataukah ada penyebab lain, atau pertanyaan tentang
bagaimana cara mengantisipasi perilaku abnormal yang satu ini. Dari pertanyaan ini timbullah
berbagai macam pernyataan menanggapi penyebab terjadinya perilaku homoseksual ini. Mulai dari
pernyataan yang menjelasakan keterkaitan perkembangan si anak di masa kecilnya sampai dengan
pengaruh tempat lingkungan sekitarnya.
Dalam Perkembangan anak di masa kecil di jelaskan hal yang menyebabkan si anak tergerak
untuk berperilaku homoseksual, seperti si anak yang menganggap figure ayah atau ibunya paling
sempurna atau terbaik. Pada kasus ini si anak yang menyukai figure salah satu orang tuanya akan
tetapi berbeda dari kodrat yang ada pada dirinya merasa kurang sesuai dengan dirinya. Di dalam
nalurinya terdapat penolakan atas kodrat yang terdapat pada dirinya. Kemungkinan yang lain adalah
kurangnya salah satu figure orang tua yang menyebabkan dalam diri anak bercampur baur antara
identitas laki-laki dan perempuan.

»»  READMORE...

Jumat, 20 Agustus 2010

Psikologi Klinis

1) Pengertian Psikologi Klinis dari Berbagai Sumber

a) Psikologi klinis adalah salah satu cabang psikologi yang berguna untuk
menafsirkan kebutuhan seseorang,problem seseorang dan berusaha mencari jalan
keluarnya.biasanya psikologi klinis ini banyak digunakan dalam berbagai macam
kasus yang dianggap berat.jadi Psikologi Klinis ini sangat berguna untuk
menolong orang yang menderita berbagai macam kesulitan hidup.(Sobur Alex
Drs. M.Si, Psikologi Umum, Pustaka Setia Bandung 2003)

b) Psikologi Klinis adalah sub-area ( suatu bagian ) dari anggota psikologi yang
kegiatannya adalah melakukan penelitian terhadap perilaku manusia.(Create
Indonesian community of psychology studies, psikologinet.com)

c) Psikologi Klinis adalah gangguan psikologi yang meganggu keadaan fisik
seseorang yang diakibatkan oleh gangguan psikis jiwa.(Budi 1684’s Weblog,
wordpress.com)

d) The field of Clinical Psychology integrates science, theory, and practice to
understand, predict, and alleviate maladjustment, disability, and discomfort as
well as to promote human adaptation, adjustment, and personal development.
(American Psychological Association, Division 12 of Society ClinicalPsychology)

e) Clinical psychology includes the scientific study and application of psychology
for the purpose of understanding, preventing, and relieving psychologically-based
distress or dysfunction and to promote subjective well-being and personal
development.(Plante, Thomas. (2005). Contemporary Clinical Psychology)

2) Kesimpulan(Kata Kunci)

Psikologi Klinis merupakan ilmu yang mempelajari dan memahami perilaku manusia.
Dengan pengetahuan itu mencoba untuk membantu manusia dalam menghadapi
persoalan-persoalan yang terjadi dalam kehidupananya. Agar manusia dapat
memaksimalkan kemampuan untuk berinteraksi dan berbaur di dalam lingkungannya.
Selain itu psikologi klinis juga membantu manusia dalam menghadapi berbagai
macam tekanan psikologis yang didapat seseorang dari dampak permasalahan yang
diterimanya.

3) Penelitian Psikologi Klinis

Hasil Penelitian: Mengamati perilaku kehidupan anak yang kurang mendapat
kasih sayang orang tua.
Analisis Penelitian: Para orang tua merasa dengan memberikan anaknya
kebutuhan harta saja sudah cukup bagi mereka. Mereka bekerja satu hari penuh
di pekerjaannya dengan pikiran bahwa mereka bekerja untuk anak-anak
mereka. Padahal hal itu belum cukup bagi anak-anak, ialah kasih sayang yang
merupakan suatu hal yang sangat mereka butuhkan bagi perkembangan mereka.
Anak-anak dengan orang tua yang sibuk bekerja cenderung melakukan hal-hal
yang negative. Ini dikarenakan mereka ingin mendapatkan perhatian dari kedua
orang tua mereka. Bagi anak-anak yang kurang perhatian, mereka akan mencari
suatu bentuk perhatian dari orang lain di luar. Mereka tidak lagi bisa
membedakan yang mana yang baik dan buruk. Suatu kesunyian dan perasaan
kesendirian mengakibatkan mereka melakukan hal-hal yang menyimpang. Oleh
sebab itu seharusnya para orang tua lebih bijak dalam mengatur waktu antara
pekerjaan dan waktu untuk berinteraksi dengan anak. Dengan begitu akan
terjalin suatu hubungan yang harmonis yang dapat memberikan anak suatu
pengetahuan bahwasanya mereka memiliki orang tua yang menyayangi dan
memperhatikan mereka.
èAlasan Pengambilan Penelitian: Dalam psikologi klinis tentulah perilaku yang
diakibatkan anak-anak kurang kasih sayang ini sebagai suatu perilaku harus
diamati dan dicari akar permasalahannya. Bukan lagi menjadi suatu hal yang
rahasia apabila banyak anak-anak melakukan perbuatan menyimpang
dikarenakan kurangnya perhatian dan kasih sayang kedua orang tuanya. Dalam
psikolgi klinis tentunya mempelajari dampak yang akan di dapat anak dari
perilaku orang tuanya yang sibuk bekerja ini. Hal ini menyangkut tekanan
psikologis yang akan diterima si anak, ataupun kecemasan-kecemasan yang
disebabkan oleh kurangnya rasa aman yang diberikan orang tuanya. Dengan
demikian diharapkan psikologi klinis dapat membantu, baik anak-anak maupun
orang tuanya dengan cara memberikan terapi-terapi sesuai dengan dampakdampak
yang ditimbulkan oleh perilaku yang ada.
»»  READMORE...